JAKARTA - Lembaga survei Indonesia Network Election Survei (INES) menyebutkan elektabilitas Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto menduduki peringkat teratas, yakni 39,8 persen. Melihat elektabilitasnya yang cukup tinggi, Prabowo Subianto memiliki peluang besar memenangkan pemilhan presiden pada Pemilu 2014.
Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Fadli Zon meyakini bila partainya bisa menang pada pemilu nanti. “Kami, Partai Gerindra tentu senang dengan hasil survei tersebut. Dan itu merupakan harapan dan perjuangan Gerindra. Partai Gerindra akan mencalonkan Prabowo Subianto pada 2014,” ungkap Fadli Zon dalam keterangannya kepada Okezone, Selasa (9/4/2013).
Dia mengakui bila hasil survei tersebut hanyalah sebagia indikator dan bukan alat ukur utama parameter keberhasilan partai. Dia berharap dengan dukungan rakyat agar bisa memenangkan Pemilu Legislatif dan dan Pemilu Presiden nantinya.
“Namun, kami tak akan terbuai oleh hasil survei ini. Survei hanyalah indikator atau alat untuk menakar posisi. Bagi kami yang terpenting dukungan sesungguhnya dari rakyat. Target kami, selain memenangkan presiden, juga Gerindra bisa meraih minimal 20 persen kursi DPR,” jelas dia.
Maka untuk mewujudkan perjuangan Gerindra dalam memenangkan Pemilu 2014, pihaknya telah menyiapkan enam modal utama. Pertama, Gerindra mempunyai ideologi yang jelas yaitu kebangsaan, kerakyatan dan relijius. Kedua, punya Manifesto Perjuangan dan Program Aksi yang nyata dan terukur. Ketiga, ada kandidat Capres terkuat yaitu Prabowo Subianto. Keempat, infrastruktur makin kuat dari pusat hingga ranting. Mempunyai DPR-DPRD, gubernur, wakil gubernur hingga bupati dan wali kota. Kelima, masih mempunyai waktu untuk konsolidasi. Dan keenam, momentum politik. Partai relatif bersih, solid dan kader-kader semangat.
“Keenam modal inilah yang membuat kami yakin bisa memenangkan pemilu 2014. Denyut politik saat ini pun, sebagaimana ditunjukkan hasil survei INES, juga mengarah kesana. Dan semakin menguatkan dan mendorong Gerindra untuk mengoptimalkan enam modal tersebut. Kami yakin dengan kerja keras, dukungan rakyat akan semakin bertambah buat Gerindra,” pungkasnya.
http://gerindrakabbekasi.or.id/prabowo-berpeluang-jadi-presiden/
0 komentar:
Posting Komentar